Pemerintah masih menyalurkan bantuan sosial hingga bulan Juli 2021 ini. Hal ini disebabkan situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung hingga saat ini.

Diantaranya, bantuan sosial (bansos) Rp 2,4 juta dari Kementerian Sosial (Kemensos) yang bertujuan untuk meringankan para masyarakat yang terdampak.

Bansos Kemensos Rp 2,4 juta per tahun ini adalah program sembako alias Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).

Baca Juga: Ketiban Rejeki Nomplok, Peserta Kartu Pra Kerja Bisa Klaim Hadiah Kuota Internet Gratis dan Uang Rp 250 – 400 Juta

Trending:  Tak Cair, Bansos Tunai Rp300.000 Tak Diperpanjang, Ini Penyebabnya!

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) nantinya akan menerima Bansos Sembako sebesar Rp 200 ribu setiap bulan dari Kemensos.

Bantuan Sembako atau Bansos Kemensos ini cair setiap bulan dari Januari hingga Desember 2021 dengan target mencapai 18,8 juta orang.

Untuk mengecek bantuan Rp 2,4 juta per tahun yang cair bulan Juli 2021 ternyata mudah karena bisa dilakukan secara online.

Sebagai catatan, daftar penerima Bantuan Sembako atau BPNT ini cuma bisa dicek di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) milik Kemensos yang memang difungsikan untuk mengetahui semua jenis bansos yang cair dan status pencairannya.

Trending:  Cara Dapat BLT PKH Ibu Hamil dan Anak Usia Dini Senilai Rp3 Juta

Selain dari cekbansos.kemensos.go.id, KPM juga bisa mengecek penerima BPNT ini melalui dtks.kemensos.go.id.

Adapun untuk mengecek daftar penerima Bansos Kemensos Rp2,4 juta atau Bantuan Sembako BPNT secara online, begini caranya:

Baca Juga: Ada Bantuan Modal Usaha Rp 200 Juta, Cuma Modal Pakai KTP dan NPWP

– Klik dtks.kemensos.go.id

– Pilih Menu Cek Penerima Bansos

– Nantinya akan disambungkan ke laman cekbansos.kemensos.go.id

– Pilih nama Kabupaten hingga Desa/Kelurahan sesuai KTP

– Masukkan nama lengkap sesuai KTP

– Masukkan dua kode verifikasi yang tertera

– Jika tidak jelas, Klik Refresh

– Klik CARI DATA

Sistem di DTKS bakal mencocokkan nama penerima yang diinput dengan nama yang tertera di database Kemensos.

Setelah itu, akan ditampilkan jenis bansos yang diterima beserta status pencairannya, termasuk periode yang ada.

Baca Juga: Bulan Juli Tiba, Bantuan Pemerintah Rp 2,4 Juta Siap Dicairkan, Yuk Simak Caranya!

Iklan