Ternyata secara diam-diam, Xiaomi juga ikut meluncurkan Mi 11i dengan harga miring dan spesifikasi yang mempuni. Peluncuran tersebut mengikuti dua varian yang lebih dahulu ‘mengudara’, yakni Mi 11 Ultra dan Mi 11 Pro.

Keyboard berbeda dengan dua ponsel tersebut yang dipasarkan secara global, Mi 11i hanya diperuntukan Xiaomi untuk pasar Tiongkok saja.

Secara spesifikasi, Mi 11i memiliki spesifikasi serupa Mi 11 Pro yang hanya hadir untuk pasar Tiongkok. Sebagaimana dikutip dari Gizmochina, Selasa (30/3/2021).

Perbedaannya, terletak pada sisi kapasitas baterai yang dibawanya. Berikut spesifikasi lengkap Mi 11i.

Baca: Asus ROG Phone 5, HP Gaming dengan Performa Sangar

Layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan desain punch-hole di bagian atas layar. Mi 11i memiliki refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 360Hz.

Chipset Snapdragon 888 yang dipadukan dengan RAM 8GB. Xiaomi mengahdirkan dua opsi memori Mi 11i, yakni 128GB dan 256GB.

Baca: Realme Narzo 30A, Spesifikasi Gahar dengan Harga Murah

Tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 108MP, lensa ultra-wide, dan lensa telemakro 5MP. Sementara kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan 20MP.

Baterai berkapasitas 4.520mAh dan sudah mendukung fast charging 33W. Mi 11i didukung dengan kemampuan dual speaker dan Dolby Atmos.

Trending:  Cara Mematikan Suara Kamera Yang Mengganggu

Xiomi Mi 11i hadir dengan tiga warna, yakni celestial silver, frosty white, dan cosmic black.

Sementara untuk harga jualnya, ponsel ini di bandrol dengan harga 649 euro (Rp 11 juta) untuk RAM 8GB/ROM 128GB. Sedangkan varian RAM 8GB/ROM 256GB dijual 699 euro (Rp 11,9 juta).

Baca: Review Samsung Galaxy S21, HP Compact dengan Spesifikasi Menggoda

Iklan